Penyintas terdampak bencana Kebakaran di Jl. Duri Selatan 8 RT 009 / RW 005, Duri Selatan, mendapatkan Pelayanan Kesehatan dari PMI Jakarta Barat. Sabtu (6/1).
PMI Jakarta Barat menerjunkan sejumlah personil medis, dan menyediakan obat-obatan yang dibutuhkan, serta menyiagakan armada ambulans gawat darurat untuk memberikan layanan medis rujukan dan evakuasi pasien bila dibutuhkan.
Salah satu penyintas, Rohiyah (55 th), Bercerita saat kejadian ia sedang istirahat, tiba-tiba api sudah membesar, kemudian ia lari bersama anaknya untuk menyelamatkan diri.
"Ya tiba-tiba api sudah besar, saya dan anak langsung lari menyelamatkan diri, semuanya habis terbakar, engga ada yang bisa diselamatin." ungkap Rohiyah, saat ditemui di pos kesehatan PMI.
Rohiyah, sangat senang dengan adanya pelayanan kesehatan dari PMI, jadi mudah berobatnya.
Tercatat penyintas 11 orang yang memeriksakan kesehatannya di Pos Kesehatan PMI terdiri dari 9 orang perempuan, 2 orang laki-laki, dengan diagnosa mayoritas mengalami Hipertensi, Nyeri lambung, Pusing dan ISPA.
Pelayanan Kesehatan PMI Jakarta Barat akan berlangsung selama 3 hari kedepan dan bersinergi dengan Puskesmas Tambora. (Kiki)